Gambar 1.1 pindang serani khas karimunjawa |
Kecamatan Karimunjawa terletak di Utara Kabupaten Jepara Provinsi Jawa Tengah. Kecamatan yang dihuni sekitar 10 ribu penduduk itu berbentuk kepulauan, dengan 27 pulau yang terpisah sekitar dua jam perjalanan laut dari Kabupaten Jepara, di Pulau Jawa. Di kepulauan Karimunjawa, luas perairannya jauh lebih besar dibanding daratan.
Karimunjawa merupakan kepulauan yang termasuk dalam Provinsi Jawa Tengah. Pulau ini tidak saja menyajikan wisata alam eksotis dan spot bawah laut menawan. Namun ternyata wisata Karimunjawa juga memiliki kuliner khas yang berhasil menyedot jutaan wisatawan berkunjung ke wisata Karimunjawa ini. Wisatawan tak hanya datang dari dalam negeri melainkan juga mancanegara.
Ketika kamu menghabiskan waktu dengan wisata Karimunjawa kamu harus mencicipi kuliner khas wisata Karimunjawa. Tidak lengkap memang rasanya jika berkunjung ke suatu daerah tanpa mencicipi lezatnya makanan khas daerah tersebut. Kuliner menjadi kearifan lokal wisata Karimunjawa karena bukmbu yang digunakan untuk makanan ini diwariskan oleh para leluhur dan turun-temurun sampai sekarang.
Selain populer dengan pesona bawah laut wisata Karimunjawa begitu menawan, Wisata Karimunjawa juga menawarkan makanan khas yang membuat wisatawan betah disana. Tak heran bila sebagian besar menu sehari-hari di kepulauan itu adalah olahan hasil laut. Jika sedang berada di Jepara, atau di wisata Karimunjawa, tak lengkap jika tak mencicipi sejumlah kulinernya khas wisata Karimunjawa, seperti Pindang Serani, atau berbagai olahan masakan laut yang tersedia di Alun-Alun wisata Karimunjawa setiap petang.
“Bulan April seperti ini lebih mudah mencari ikan karang, seperti Ikan Kerapu, Ikan Kakak Tua, Ekor Kuning, Lobster, Udang Kipas, teri, dan cumi-cumi. Kalau masakanya bisa di goreng, dibakar, asam manis, atau pakai kuah seperti pindang serani,” kata Umi, warga Desa Karimunjawa. Pindang Serani adalah salah satu masakan khas Jepara. Masakan ini bisa ditemukan di sebagian besar wilayah Jepara hingga wisata Karimunjawa. Harga Wisata Karimunjawa yang murah membuat anda dapat menikmati kuliner satu ini dengan merogoh kocek tidak terlalu dalam.
Meskipun namanya menggunakan kata Pindang, namun Pindang Serani di Wisata Karimunjawa tak melulu menggunakan ikan yang telah melalui proses pindang, atau pengawetan. Di wisata Karimunjawa, Pindang Serani menggunakan berbagai ikan segar hasil tangkapan dari laut nelayan wisata Karimunjawa, hari itu.
Gambar 1.2 proses memasak pindang serani |
“Ikannya ikan segar, tangkapan pagi tadi. Tinggal direbus pakai kuwah dan serai," kata Sari, penjual Pindang Serani di Alun-Alun Karimunjawa. Jumat petang, Sari memasak pindang serani menggunakan ikan Kakap Merah.
Dengan cekatan, Sari membersihkan sisik ikan sambil menyiapkan bumbu tumis, berupa bawang putih, cabai merah, tomat, dan lengkuas. Setelah bersih, ikan dipotong menjadi tiga bagian, kemudian direbus bersama serai, kunyit dan asem. Bumbu tumis pun segera dituangkan ke dalam rebusan ikan setelah mendidih. Pindang serani khas wisata Karimunjawa segera dihidangkan dalam keadaan panas dan segar. “wadahnya pakai panci aluinium, agar hangatnya awet,” lanjutnya.
Sepintas, kuah pindang serani berwarna kuning lantaran ditambahkan kunyit. Namun, kuah pindang tidak menyertakan rasa pahit kunyit. Rasa serai terasa kental membuat kesan segar pada kuah, sedangkan asam memunculkan rasa kecut diantara pedasnya cabai merah ramah pada perut dan lidah. Asam juga berhasil mengusir amis ikan segar baru saja dipancing dari laut. “Rasanya mengingatkan saya pada kuah asem-asem di Malang,” kata Astrid, penikmat Pindang Serani.
Suasana Alun-Alun Karimunjawa terbuka ditepi dermaga membuat suasana laut wisata Karimunjawa terasa kental. Pencahayaan dari listrik baru masuk tahun lalu cukup untuk menerangi makanan khas wisata Karimunjawa, namun tak membuyarkan suasana sederhana di kampung pesisir wisata Karimunjawa. Satu porsi pindang serani malam itu dihargai Rp20 ribu, mengingat ukuran ikan tergolong kecil.
Posting Komentar untuk "PINDANG SERANI, KULINER DI KARIMUNJAWA YANG TAK LEKANG OLEH WAKTU"
Selamat datang di Biro Wisata Kurnia Karimunjawa Tour Travel, Silahkan Bertanya Disini